KULTURNATIV.COM-Partai hidup-mati akan dijalani Australia dan Denmark untuk memperebutkan satu tiket kelolosan terakhir dari Grup D.
Di grup ini, juara bertahan Prancis telah memastikan tempatnya di babak 16 besar setelah mengalahkan Australia dan Denmark, sebagaimana Socceroos kini berada di posisi yang menguntungkan mengingat mereka menempati urutan kedua dengan koleksi tiga poin, unggul dua angka dari rival-rivalnya seperti tim Dinamit dan Tunisia.
Pertandingan ini akan menjadi ulangan dari edisi 2018 lalu yang berlangsung di Rusia, dengan kedua tim waktu itu bermain imbang 1-1.
Live Streaming Australia Vs Denmark
Matchday ketiga Grup D Piala Dunia 2022 antara Australia dan Denmark akan disiarkan eksklusif hanya di Vidio pada Rabu (30/11) pukul 22:00 WIB.
Stasiun TV | - |
LIVE streaming | Vidio |
Kapan Pertandingan Australia Vs Denmark?
Pertandingan | Australia Vs Denmark |
Tanggal | Rabu, 30 November 2022 |
Kick-off | 22:00 WIB |
Venue | Al Janoub Stadium, Al Wakrah |
Prediksi Skuad Australia
Sulit melihat pelatih Australia Graham Arnold mengutak-atik starting XI yang mengalahkan Tunisia.
Mitchell Duke mencetak gol kemenangan dengan sundulan yang luar biasa dan Socceroos akan terus mengirim bola ke kotak penalti untuk penyerangnya tersebut.
Wajah-wajah familiar seperti Mathew Ryan, Harry Souttar dan Aaron Mooy bakal kembali dimainkan sebagaimana Australia membidik kemenangan lain untuk menyegel tiket ke fase gugur.
Posisi | Perkiraan susunan tim inti Australia (4-4-2) |
Kiper | Ryan |
Bek | Karacic, Souttar, Rowles, Behich |
Gelandang | Leckie, Irvine, Mooy, Goodwin |
Striker | Duke, McGree |
Prediksi Skuad Denmark
Seusai memetik satu poin dari dua pertandingan pertamanya, Denmark tahu betul bahwa hasil negatif bakal mengirim mereka pulang. Tim Dinamit membutuhkan lebih banyak daya dobrak di depan, setelah hanya mencetak satu gol melalui Andreas Christensen lewat set piece.
Andreas Cornelius sejauh ini tampil buruk dan pendekatan yang lebih agresif dengan memaksimalkan Martin Braithwaite dan Kasper Dolberg mungkin akan menghasilkan lebih banyak kesuksesan.
Thomas Delaney absen untuk sisa turnamen karena cedera lutut.
Baca Juga: Percakapan Jokowi dengan Suku Dayak Terkait Pembangunan IKN, Suku Dayak Menolak atau Mendukung ?
Posisi | Perkiraan susunan tim inti Denmark (3-4-1-2) |
Kiper | Schmeichel |
Bek | Andersen, Christensen, Nelsson |
Gelandang | Kristensen, Hojbjerg, Eriksen, Maehle Damsgaard |
Striker | Braithwaite, Dolberg |
Preview
Duel seru akan tersaji di Al Janoub Stadium, Al Wakrah, ketika Australia dan Denmark berebut satu tiket kelolosan tersisa dari Grup D.
Untuk laga nanti, Australia yang kini menempati urutan kedua berada di posisi yang kurang diunggulkan lantaran mereka hanya memenangkan satu dari empat pertemuannya dengan Denmark di semua kompetisi (D1 L2). Satu-satunya kemenangan itu terjadi di laga uji coba pada Juni 2010 (1-0).
Artikel Terkait
Link Nonton Piala Dunia 2022 Lewat Ponsel Laga Tunisia vs Australia 26 November 2022, Prediksi Keduanya Imbang
Simak! Ini Dia Waktu Ideal Olahraga Untuk Mengatasi Efek Kelamaan Duduk
Hasil Laga Uji Coba Persebaya VS Persis
Sejarah Pertemuan Korea Selatan Vs Ghana
Prediksi Piala Dunia 2022 Australia vs Denmark Rabu 30 November 2022: Laga Hidup dan Mati Demi Tiket 16 Besar
Thiago Silva Kunci Kemenangan Brazil